TRANSFORMASI PERADAH

February 18, 2008 at 11:08 pm 7 comments

Logo PeradahTahun ini tepatnya tanggal 11 Maret 2008, Perhimpunan Pemuda Hindu Indonesia (Peradah) akan mamasuki usia yang ke-24. Satu tahun lagi sudah akan memasuki usia seperempat abad. Selama 24 tahun berkiprah, telah banyak prestasi yang telah ditorehkan oleh Peradah. Salah satu prestasi yang sampai saat ini tetap konsisten dijalankan adalah meretas kader. Para pemuda yang dulu ikut berproses di Peradah, saat ini telah menjadi figur-figur yang memberi warna bagi kemajuan Hindu. Mereka menyebar diberbagai bidang, mulai dari pemerintahan, swasta, dunia bisnis, seniman serta jurnalis. Mereka merupakan alumni yang menikmati masa-masa emas Peradah dalam binaan pemerintah orde baru.

Setelah reformasi tahun 1998, kondisi berubah drastis. Organisasi pemuda skala nasional seolah kehilangan pegangan. Pemerintah tidak lagi melakukan pembinaan melekat seperti jaman orde baru. Berbagai kemudahan yang didapat dalam kerangka pembinaan ikut kena imbas reformasi. Terhadap masa-masa sulit tersebut, Peradah melaluinya dengan melakukan reposisi organisasi. Kini masa-masa sulit reformasi sudah berlalu, saatnya di usia yang menjelang seperempat abad Peradah melakukan transformasi.

Ada tiga  alasan kenapa transformasi ini harus segera dilakukan, pertama adalah makin mengguritanya cengkraman organisasi nirlaba internasional  keseluruh dunia termasuk Indonesia. Organisasi internasional menawarkan  manfaat dan jaringan yang lebih luas kepada para anggota. Mereka juga datang sebagai organisasi yang mapan. Kelemahan organisasi  lokal dijawab tuntas oleh mereka, dengan kekuatan logistik serta back up pendanaan.

Yang kedua adalah teknologi informasi telah menjadikan kegiatan bersosialisasi lebih banyak di layar komputer. Anak-anak muda Hindu saat ini akan lebih kenal friendster atau facebook dibandingkan dengan Peradah. Ketika ruang dan waktu menjadi sumber daya yang bisa dikontrol dengan teknologi informasi, maka organisasi konvensional akan makin kehilangan daya pikatnya sebagai arena sosialisasi.

Yang ketiga, transformasi harus selalu dilakukan untuk memenangkan kompetisi. Peradah seharusnya bersaing secara positif dengan GP Ansor, Pemuda Muhamadiyah dan GAMKI sebagai organisasi pemuda nasional berbasis keagamaan. Dengan organisasi profesi Peradah juga harus bisa mengimbangi determinasi dari HIPMI, organisasinya para pengusaha muda. Untuk menjawab tantangan tersebut, mau tidak mau Peradah harus melakukan transformasi SDM, arah gerakan dan media konsolidasi. 

Berani muda
Peradah setelah bertransformasi seharusnya berani muncul dengan orang-orang muda dibarisan depan. Muda dalam artian benar-benar muda. Sekarang ini hampir sebagian besar organisasi berlabel pemuda dipimpin oleh pemuda yang tidak lagi muda. Sebagai contoh, Syaifullah Yusuf ketua GP Ansor telah berumur 44 tahun, Hasanudin Yusuf ketua KNPI saat ini di usia 43 tahun. Usia yang tidak lazim ketika kita bertandang keluar negeri dan masih mengaku sebagai pemuda. Tiga puluh lima tahun adalah batas atas yang masih dapat ditolerir bisa disebut sebagai pemuda. Tepat seperti mengacu kepada undang-undang kepemudaan yang baru. Syukur-syukur bisa dipimpin oleh mereka-mereka yang berumur dibawah 30 tahun.

Dengan dinahkodai oleh pemuda (yang benar-benar muda), terbangun semangat dan kreativitas Peradah yang original dan fresh. Ketika kematangan menjadi pertanyaan, apa yang dilakukan oleh Mark Elliot Zukerberg akan bisa menjadi jawaban. Zukerberg adalah seorang anak muda usia 24 tahun yang namanya melejit sejak situs jejaring sosial facebook menjadi salah satu ikon budaya anak muda saat ini. Merujuk berita dari Koran Kontan, harta kekayaan Zuckerberg mencapai Rp  13,95 triliun. Seperti halnya kesuksesan Zukerberg, kreativitas yang terlahir dari gairah muda akan menjadi daya dobrak Peradah untuk memenangkan kompetisi nasional maupun internasional.

Go international
Ketika organisasi nirlaba asing menjamur di Indonesia, saatnya juga untuk Peradah go international. Dengan transformasi arah gerakan ini, maka Peradah akan merebut jaringan  internasional yang akan bisa dikapitalisasi untuk berbagai kepentingan strategis. Peradah juga bisa menjadi hub bagi jaringan organisasi internasional yang menjadikan Indonesia sebagai tujuan gerakan. Peradah dapat memperkenalkan potensi serta nilai-nilai Nusantara dalam bingkai gerakan muda Hindu sampai kebelahan dunia yang lain. Eksistensi Peradah di seluruh penjuru dunia,  tentunya akan membawa manfaat serta kebanggaan langsung bagi Indonesia serta umat Hindu Nusantara pada khususnya.

Kerjasama yang telah diinisiasi antara Peradah dan Pemuda Hindu Malaysia merupakan langkah awal yang bagus. Langkah ini perlu diperluas ke tingkat kerjasama Asean, Asia dan segera keseluruh dunia.Dengan berhasil membentuk jaringan internasional lebih cepat, maka Peradah akan telah unggul beberapa langkah dibandingkan dengan organisasi pemuda nasional yang lain.

Organisasi on line Hindu
Setiap tahunnya Peradah berhasil melaksanakan pertemuan-pertemuan tingkat nasional. Jika menilik kondisi keuangan organisasi-organisasi Hindu, mulai dari level mahasiswa sampai Parisada, keberhasilan penyelenggaraan ini menjadi anomali dari kegagalan menangani pendanaan organisasi Hindu. Melihat efektivitas dan kepentingan jangka panjang, mestinya Peradah melakukan transformasi media berorganisasi. Saatnya Peradah memberi porsi lebih untuk menggarap konsolidasi organisasi secara on line dengan konsisten. Pekerjaan ini tidak akan secara instan terlihat hasilnya, tetapi akan terbukti ampuh untuk lima sampai sepuluh tahun kedepan.

Mereka yang benar-benar muda, saat ini berada di dunia on line. Merakalah yang harus segera dijembatani agar anggota Peradah kian hari kian membesar. Koordinasi nasional secara offline setiap tahunnya juga akan membebani pengurus. Mereka harus menghimpun dana yang cukup besar  untuk memfasilitasi pertemuan.  Karena beban rutin yang diemban cukup berat, dikhawatirkan SDM muda Peradah akan keburu layu sebelum sempat berkembang.

Entry filed under: Uncategorized.

HaHi Mau Marah

7 Comments Add your own

  • 1. Putu  |  February 20, 2008 at 3:35 am

    Peradah… semangat!!! ^-^

    Reply
  • 2. wayan sudane  |  February 21, 2008 at 5:42 am

    Koordinasi melalui jaringan online memang lebih efektif dan sangat efisien mengingat kondisi organisasi saat ini. Hal yang sama saya rasakan di KMHDI (www.kmhdi.org). Secara eksternal, banyak masyarakat mengenal melalui media online tersebut. Begitu juga internal kita sering rapat pengurus melalui jaringan conference di Yahoo Messenger. Ada sebuah kendala yang masih terasa adalah budaya digital. Kita belum biasa untuk hal-hal seperti ini..padahal infrastruktur sudah mulai terbangun bahkan sudah terbangun…Mari kita siapkan sebuah transformasi digital ini…Good Luck…

    Reply
  • 3. suardani  |  May 22, 2008 at 3:27 am

    eksistensi peradah agar lebih eksis dan komit pada program yang dicanangkan

    Reply
  • 4. gde  |  July 25, 2008 at 4:08 am

    umur sudah 24, tetapi peradah masih belum bisa berkembang, masih jalan ditempat, belum mampu memberikan kontribusi yang berarti kepada umat,pimpinan peradah belum bisa bersatu…..kesatuan hanya sebatas wacana…………semoga peradah tetap berdiri sesuai cita-cita luhur para pendiri.hidup peradah

    Reply
  • 5. komang  |  July 25, 2008 at 4:13 am

    ah….bli komang engken neee……..segera buat gebrakan untuk merubah paradigma agar peradah lebih maju jangan sebatas wacana………..semoga anda bisa”””””

    Reply
  • 6. kadek  |  February 9, 2009 at 9:13 am

    mohon peradah pusat dapat memberikan informasi ke peradah kota palopo (sul-sel)
    tiang sebagai pengurus kota merasa perlu untuk selalu berkordinasi dengan peradah pusat.
    thanks

    Reply
  • 7. nyoman budi  |  May 27, 2009 at 9:50 am

    banyak pemuda hindu khususnya di banjarmasin kalimantan selatan terus terang mesih blum bgtu mengenel peradah itu seperti apa sih.tapi saya bangga ternyata pemuda hindu selain mempunyai kemauan untuk berorganisasi juga mempunyai keseriusan untuk mengabdikan dirinya untuk agama.

    Reply

Leave a reply to suardani Cancel reply

Trackback this post  |  Subscribe to the comments via RSS Feed


Categories

February 2008
M T W T F S S
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
2526272829  

Blog Stats

  • 29,771 hits